Bojonegoro, 18 Desember 2025 – Semangat regenrasi kepemimpinan menyelimuti lingkungan kampus Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro pada Kamis, 18 Desember 2025. Telah dilaksanakan pelantikan pengurus Organisasi Mahasiswa(Ormawa) yang melibatkan dua fakultas yaitu Fakultas Sains dan Teknologi serta Fakultas Ilmu Kesehatan. Acara yang berlangsung di Auditorium Hasyim Asy’ari menandai dimulainya masa bakti baru bagi para mahasiswa yang akan membawa aspirasi dan inovasi selama satu tahun ke depan. Acara ini dihadiri langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Keagamaan, Bapak Dr. Nurul Huda, M.H.I., jajaran Dekan dan Wakil Dekan dari FST dan FIK serta jajaran Kaprodi dan Sekprodi yang juga hadir menyaksikan momen sakral pengambilan sumpah jabatan.
Kegiatan diawali dengan pembukaan formal, melantunkan sholawat Al-Fatih, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars Syubbanul Wathon dan Mars Mahasiswa. Dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Dekan mengenai struktur kepengurusan baru. Puncak acara ditandai dengan Pengambilan Sumpah Jabatan yang dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Bapak Jauhar Vikri, M.Kom.
Bapak Dr. Nurul Huda, M.H.I., selaku Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Keagamaan memberikan pesan pada sambutannya “Jadilah anak muda dan mahasiswa yang idealis, yang tidak hanya pasif bergantung terhadap apa yang diberikan, tetapi harus mampu melahirkan perubahan melalui kekuatan gagasan dan kemandirian berpikir”.
Selamat bertugas kepada seluruh pengurus Ormawa FST dan FIK yang telah dilantik. Semoga amanah dan mampu membawa perubahan positif dan kontribusi nyata, baik bagi kemajuan universitas, fakultas maupun program studi.
